Angka inflasi pasca kenaikan harga
BBM akan terus merangkak naik jika pemerintah tidak bisa mengendalikan harga
bahan pangan dan tarif transportasi. Harga bahan pangan dan tarid transportasi
merupakan dua hal utama penyumbang angka inflasi nasional. Jika dua hal
tersebut tidak dapat dikendalikan, maka akan berdampak buruk terhadap
pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Pertumbuhan ekonomi Indonesia saat
ini melemah, selain karena inflasi, perlambatan ekonomi global juga merupakan
salah satu faktor yang melemahkan pertumbuhan ekonomi Indonesia. Meskipun
ekspor tetap tumbuh positif, tetapi hal ini belum cukup kuat untuk menopang
pertumbuhan ekonomi yang sedang lemah.
Selain pertumbuhan ekonomi
Indonesia yang melemah, pengangguran juga merupakan dampak inflasi yang terjadi
saat ini. Meskipun tingkat pengangguran di Indonesia dari tahun ke tahun
mengalami penurunan, hal ini bukan berarti Indonesia lepas dari masalah
ekonomi, karena dilihat dari neraca pembayaran atau perdagangan, Indonesia
masih tidak bisa lepas dari kata "defisit"
Tidak ada komentar:
Posting Komentar