Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengatakan masuknya Indonesia dalam level investment grade akan berdampak banyaknya aliran dana asing yang masuk ke Indonesia. Menurut SBY, dengan invenstemnt grade, maka modal asing akan mengalir modal dan menyebabkan obligasi jangka panjang memiliki bunga rendah. Selain itu, dia mengatakan akan ada sejumlah keuntungan lain yang akan berdampak pada perekonomian di Indonesia. "Ini momentum dan tidak boleh disia-siakan," tegas dia di Istana Kepresidenan, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Jumat (16/12/2011).
Ke depan, SBY mengimbau agar semua konsisten menjaga kebijakan yang saat ini dinilai telah berdampak positif. Menurutnya, tindakan capaian selanjutnya pasca masuknya Indonesia dalam level investmnet grade adalah dengan mengurangi ratio utang terhadap Pertumbuhan Domestik Bruto (PDB).
"Kita juga terus kejar pertumbuhan, karena mungkin ada lapangan pekerjaan dan kemiskinan (yang) dikurangi," tambah dia.
Pasalnya, sambung dia, belajar dari sejarah, Indonesia tidak bisa hanya mengandalkan ekspor. "Bila pasar global gonjang-ganing, maka runtuh ekonomi domestik. Maka kita (harus) dorong pasar dalam negeri," kata SBY
Dia menambahkan, ke depan pemerintah, Bank Indonesia (BI), dunia usaha, pemerintah pusat dan daerah dapat meningkatkan kinerja perekonomian nasional lebih baik lagi.
"Saya juga sudah bincangkan dalam rapat, awal tahun depan akan undang lagi dunia usaha, para gubernur dan tentunya jajaran kabinet dan pemerintah pusat duduk bersama di awal tahun agar 2012 bisa lakukan memajukan ekonomi agar lebih bagus," tuturnya.
Ke depan, SBY mengimbau agar semua konsisten menjaga kebijakan yang saat ini dinilai telah berdampak positif. Menurutnya, tindakan capaian selanjutnya pasca masuknya Indonesia dalam level investmnet grade adalah dengan mengurangi ratio utang terhadap Pertumbuhan Domestik Bruto (PDB).
"Kita juga terus kejar pertumbuhan, karena mungkin ada lapangan pekerjaan dan kemiskinan (yang) dikurangi," tambah dia.
Pasalnya, sambung dia, belajar dari sejarah, Indonesia tidak bisa hanya mengandalkan ekspor. "Bila pasar global gonjang-ganing, maka runtuh ekonomi domestik. Maka kita (harus) dorong pasar dalam negeri," kata SBY
Dia menambahkan, ke depan pemerintah, Bank Indonesia (BI), dunia usaha, pemerintah pusat dan daerah dapat meningkatkan kinerja perekonomian nasional lebih baik lagi.
"Saya juga sudah bincangkan dalam rapat, awal tahun depan akan undang lagi dunia usaha, para gubernur dan tentunya jajaran kabinet dan pemerintah pusat duduk bersama di awal tahun agar 2012 bisa lakukan memajukan ekonomi agar lebih bagus," tuturnya.
Sumber :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar